Hokkaido

hokkaido 1

Hokkaido

Pulau besar yang berlokasi di sebelah utara Jepang ini luasnya mencapai 20% dari seluruh daratan Jepang. Akhir-akhir ini turis manca negara yang ingin menikmati pemandangan alam yang bagus di tengah-tengah musim dingin dan pemandian air belerang yang bertebaran di berbagai tempat, telah semakin meningkat. Pulau Hokkaido dibagi menjadi 4 daerah, yaitu ; Donan (daerah selatan), Doou (daerah tengah), Doto (daerah timur), dan Dohoku (daerah utara).

Tempat wisata terbesar di daerah Donan adalah Hakodate. Sejak zaman dahulu dikenal sebagai pintu gerbangnya Hokkaido. Sama seperti Yokohama dan Nagasaki yang pertama kalinya membuka perdagangan ekspor impor dengan luar negeri, membuat kota ini mendapat pengaruh gaya barat, sampai sekarang pun banyak terdapat peninggalan bangunan- bangunan dan tata kota bergaya barat. Terutama yang terkenal adalah Kastil Goryokaku, yaitu kastil pertama di Jepang yang bergaya barat, pemandangannya sangat indah bila dilihat pada malam hari dari gunung Hakodate.

Di Doou terdapat kota yang terbesar di Hokkaido, yaitu Sapporo. Tempat wisata yang wajib dikunjungi adalah TV Tower, Taman Odori yang terkenal dengan Snow Festival-nya, kantor gubernur di masa dulu yang dikenal dengan “Aka Renga = batu bata merah”, jam besar kota Sapporo yang terbuat dari kayu, serta gunung Ookura tempat diselenggarakan Olimpiade Musim Dingin Sapporo 1972, untuk cabang olahraga Ski Jump. Sementara di sekitar kota Otaru terdapat kanal, dikombinasikan dengan pemandangan gudang-gudang yang terbuat dari batu dan lampu-lampu gas, membuat pemandangan yang sangat indah dan romantis.

Di Doto, terdapat pemandangan alam yang sangat alami dan indah, dibandingkan dengan tampat lainnya di Hokkaido. Daerah lahan basah terbesar di Jepang yang menjadi taman surga bagi margasatwa; Kushiro Shitsugen, Danau Akan yang terkenal dengan Marimo (lumut berbentuk bulat), laut pantai Okhotsk yang banyak didekati kepingan kepingan es kecil, Danau Mashu yang terkenal dengan kabut dan kejernihan airnya yang nomor 1 di dunia, Tanjung Shiretoko yang merupakan aset alam internasional dengan sisa hutan perawannya, serta berbagai tempat wisata lainnya yang terlalu banyak untuk disebutkan satu per satu.

Di Dohoku, setiap tahun menyelenggarakan perlombaan nasional yang khas negeri salju, yaitu kereta luncur yang ditarik oleh anjing (Kota Wakkanai). Selain itu juga ada Tanjung Misaki di Jepang bagian ujung utara, lalu alam yang tersisa di pulau-pulau yang belum terjamah, Pulau Rishiri dan Pulau Rebun di mana kita bisa melihat ekosistem yang khas, juga Kebun Binatang Asahiyama (di kota Asahiyama) yang populer dan kreatif dalam cara menampilkan para hewan yang bisa diamati dalam kondisi yang sebenarnya, pada awal musim panas bunga lavender berkembang di mana mana, Taman Hinode (Kota Kamifurano) di mana kita bisa menikmati panorama 360 derajat dari menaranya, dan berbagai tempat wisata populer lainnya.

error: Content is protected !!